Wednesday, January 27, 2016

Jadwal Pelaksanaan UN tahun 2016 SMP dan SMA/SMK Sederajat

Sebentar lagi waktu pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun pelajaran 2015/2016 akan tiba. Sudah siapkah mengikutinya? Bagaimana dengan persiapan sekolah dan Bapak/Ibu guru?

UN tahun 2016 rencananya akan digelar pada bulan April tahun 2016 untuk tingkat SMA/MA/SMK/Program Paket C. Tepatnya pada tanggal 4 - 6 April 2016. Sementara untuk tingkat SMP/MTs/Program Paket B digelar pada bulai Mei, yaitu mulai tanggal 9 Mei sampai dengan 12 Mei 2016.

jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMA/MA tahun 2016
jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMA/MA tahun 2016


Jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMA/MA Program Keagamaan  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMA/MA Program Keagamaan  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMK/MAK  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMK/MAK  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMALB  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan jenjang SMALB  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan Program paket C  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan Program paket C  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan SMP/MTs/SMPTK/SMPLB  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan SMP/MTs/SMPTK/SMPLB  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan Program Paket B/Wustha  tahun 2016
Jadwal UN Utama dan Susulan Program Paket B/Wustha  tahun 2016

Kapan Waktu Pelaksanaan UN Susulan tahun 2016?

Untuk pelaksanaan Ujian Nasional (UN) Susulan tahun pelajaran 2015/2016 dilakukan pada tanggal 11 April sampai dengan 14 April 2016 untuk tingkat SMA/MA/SMK/Program Paket C. Dan untuk UN Susulan untuk tingkat SMP/MTs/Program Paket B adalah pada tanggal 16 - 19 Mei 2016.

Kapan Waktu Pelaksanaan UN SMA/MA dan SMK Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2016?

Pelaksanaan UN (Ujian Nasional) Berbasis Komputer tahun 2016 tentu berbeda dengan pelaksanaan UN berbasis kertas (paper based) seperti di atas. Perbedaan hanyalah pada jam pelaksanaan yang dibagi per sesi (gelombang). Siswa peserta UN akan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dengan jadwal yang berbeda-beda per gelombang (sesi) tetapi tetap memenuhi waktu yang ditetapkan oleh BNSP (Badan Nasional Standar Pendidikan).

Untuk waktu pelaksanaan UN Berbasis Komputer pada jenjang SMA/MA dilakukan setiap hari hanya untuk satu mata pelajaran dan terdiri dari 3 sesi. Ujian Nasional Berbasis Komputer untuk SMA/MA dilaksanakan mulai tangal 4 April 2016 sampai dengan 12 April 2016. UN Susulan berbasis komputer dilaksanakan pada tanggal 18 - 20 April 2016.

Jadwal UNBK Utama SMA/MA  tahun 2016
Jadwal UNBK Utama SMA/MA  tahun 2016
Jadwal UNBK Susulan SMA/MA  tahun 2016
Jadwal UNBK Susulan SMA/MA  tahun 2016
Jadwal UNBK Utama SMK  tahun 2016
Jadwal UNBK Utama SMK  tahun 2016
Jadwal UNBK Susulan SMK  tahun 2016
Jadwal UNBK Susulan SMK  tahun 2016
UNBK SMK dilaksanakan pada tanggal 4 - 7 April 2016, setiap hari terdiri dari satu mapel dan terdiri dari 3 sesi (gelombang). Untuk UN Susulannya dilaksanakan pada tanggal 11 - 12 April 2016.

Kapan Waktu Pelaksanaan UN SMP/MTs Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2016?

UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) untuk jenjang SMP/MTs tahun 2016 dilaksanakan pada tanggal 9 Mei sampai dengan 12 Mei 2016, masing-masing mapel dijadwalkan 3 sesi. Dan untuk pelaksanaan UNBK susulannya dilakukan pada tanggal 16 - 17 Mei 2016.

Jadwal UNBK Utama SMP/MTs  tahun 2016
Jadwal UNBK Utama SMP/MTs  tahun 2016
Jadwal UNBK Susulan SMP/MTs  tahun 2016
Jadwal UNBK Susulan SMP/MTs  tahun 2016

Tuesday, January 26, 2016

PENGERTIAN DISKUSI

Pengertian Diskusi, Unsur & Macam-Macam Diskusi|Secara Umum, Pengertian Diskusi adalah salah satu bentuk kegiatan wicara dengan pertukaran pikiran, gagasan, yang terdiri dari dua orang atau lebih secara lisan untuk mencari kesepakatan atau kesepahaman gagasan atau pendapat. Berdiskusi dapat memperluas pengetahuan dan banyak pengalaman-pengalaman.  

Diskusi dengan melibatkan beberapa orang disebut diskusi kelompok dimana dalam diskusi tersebut dibutuhkan seorang pemimpin yang disebut dengan ketua diskusi. Tugas dari ketua diskusi adalah untuk membuka dan menutup diskusi, membangkitkan minat para anggota untuk menyampaikan gagasan, menengahi anggota yang berdebat, serta mengemukakan kesimpulan dari hasil diskusi.

Unsur-Unsur Diskusi

  • Materi 
  • Manusia, sebagai pelaksana. Terdiri dari moderator, notulis, peserta dan pemakalah/penyaji 
  • Perlengkapan

Macam - Macam Diskusi

Adapun macam-macam diskusi adalah sebagai berikut...
  • Seminar: Pengertian seminar adalah diskusi yang digunakan untuk mencari kesepakatan atau kesamaan langkah atau pandangan dalam menghadapi suatu persoalan yang sifatnya formal, sehingga para pemrasaran menyiakan kertas kerja atau makalah untuk disajikan. Para peserta diskusi dapat diberi kesempatan dalam menanggapi ataupun menganggah makalah tersebut. Pada akhirnya diskusi moderator dapat menyampaikan hasil dari pemikirannya.
  • Sarasehan/Simposium: Pengertian Sarasehan/simposium adalah diskusi yang diselenggarakan untuk membahas mengenai prasaran-prasaran tentang suatu pokok persoalan atau masalah.
  • Diskusi Panel: Pengertian diskusi panel adalah diskusi yang digunakan untuk memperluas wawasan terhadap suatu masalah yang sedang hangat dengan melibatkan beberapa ahli disiplin ilmu atau profesi untuk bertindak sebagai penulis atau pembicara. Moderator dapat bertanya langsung kepada panelis untuk menggali pandangan/pendapat. Peserta diskusi diberi kesempatan untuk bertanya atau menanggapi atau menyanggah pendapat dari panelis yang pada akhirnya diskusi moderator dapat menyajikan pokok-pokok pikiran hasil diskusi.
  • Konferensi: Pengertian konferensi adalah pertemuan untuk berunding atau bertukar pendapat terhadap suatu masalah yang sedang dihadapi bersama. 
  • Lokakarya: Pengertian lokakarya adalah diskusi atau pertemuan para ahli atau pakar dalam membahas suatu masalah yang berada di bidangnya