Menjamurnya jejaring sosial Facebook di Indonesia tidak hanya menimbulkan manfaat dan reaksi positif,
tetapi juga hal-hal negatif. Salah satu yang paling saya tidak suka
atau malah sangat membencinya adalah bila ada orang yang melakukan Hacking akun Facebook.
Apalah yang bisa didapatkan dari meng-hack akun facebook orang lain,
rasa senang? kebanggaan? Paling-paling tutorialnya juga nyari di
Internet, tinggal contek, kalau begitu si semua orang bisa. Jika memang
ingin belajar ngehack, coba aja dengan akun facebook sendiri, bagaimana
caranya bisa masuk Facebook tanpa login, kan lebih baik, dari pada
ngehack-ngehack akun facebook orang lain gak jelas.
Oke, sekarang ke pokok permasalahan. Karena hal-hal yang sudah saya utarakan diatas tadi, tentunya kita perlu berhati-hati
dalam menggunakan facebook ini. Agar akun Facebook Anda aman-aman saja,
Anda juga harus tahu cara apa saja yang dilakukan hacker untuk membobol akun facebook
Anda. Jadi disini, akan saya paparkan secara umum mengenai cara-cara
apa saja yang digunakan hacker untuk membobol akun Facebook Anda.
Tujuannnya bukan untuk mengajari
cara membobol facebook orang lain, tetapi bila Anda tahu caranya, tentu
Anda juga akan tahu langkah apa yang harus dilakukan untuk
menghindarinya bukan? Seperti kasus pembobolan ATM
yang saat ini marak terjadi, dalam rangka memberi keterangan ke publik
mengenai cara menghindarinya, banyak stasiun TV yang menginformasikan
dan memperagakan cara membobol ATM ini.
Berikut adalah cara-cara hacking facebook yang sering digunakan:
1. Membekukan alamat email kita
Ii adalah cara yang
sering dilakukan Hacker yang baru belajar atau sekedar ingin tahu.
Dengan cara ini, korban tidak akan bisa login dengan alamat emailnya
lagi. Cara ini membutuhkan sebuah software yang disebut Facebook Freezer. Namun cara ini masih mempunyai kelemahan, yaitu korban bisa mereset password facebooknya kembali (melalui halaman forgot password), dan akunnya akan bisa diakses kembali.
2. Membuat halaman login palsu
Ini disebut juga Fake Login. Si Hacker akan membuat halaman Login palsu yang mirip dengan halaman login Facebook. Saat korban memasukkan Username dan Passwordnya, otomatis akan tersimpan melalui halaman palsu tersebut dan Hacker pun mendapatkan data Login Anda
yang bisa leluasa dia gunakan. Namun cara ini bisa dikenali asalkan
Anda cermat. Halaman Login palsu memang sangat mirip tampilannya dengan
halaman Login facebook, namun memiliki URL yang sangat berbeda. Jika biasanya Anda Login facebook pada halaman yang memiliki URL http://facebook.com/, maka halaman login palsu memiliki URL berbeda, misalnya http:/faceebook.com/, hampir mirip bukan? Karena itu saat ingin Login Facebook, lihat dulu apakah URLnya sudah benar (http://www.facebook.com/), jika sudah aman, baru Login.
3. Menggunakan software keyboard/keylogger
Nah, dengan software
ini, hacker bisa memantau kegiatan keyboard computer. Setipa tombol
yang ditekan oleh calon korban akan disimpan dengan baik oleh Keylogger
ini. Hati-hatilah saat Login di warnet atau tempat-tempat yang bersifat
umum. Dan ada baiknya Anda mengecek dulu apakah ada software keylogger
yang terinstall di computer tersebut melalui control panel atau melalui bantuan fitur "Search" (jika menggunakan Windows)
4. Menggunakan software pencuri password
Software ini cukup berbahaya dan mengancam bagi para pengguna Facebook. Dengan software ini, Hacker dengan sangat mudah bisa mendapatkan password email dari sang korban. Untuk mencegahnya, sebaiknya anda sembunyikan alamat email anda dari informasi facebook anda. Baca artikel Pengaturan Privasi Facebook untuk mengetahui caranya.
Berhati-hatilah
walau pun kita cuma menggunakan Facebook untuk senang-senang, karena hal
tak terduga bisa saja terjadi. Jangan sampai kegiatan berfacebook ria
yang seharusnya menyenangkan menjadi sebuah malapetaka yang merepotkan Anda sendiri.
Terima kasih…
Comment please…
No comments:
Post a Comment